Suarasanggau.co.id Kapolsek Tayan Hulu Polres Sanggau diserah terimakan dari pejabat lama Iptu Robin Talib kepada IPTU Marianus pada senin 06/03/2023..
Serah terima jabatan dipimpin Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah dihadiri seluruh PJU Polres Sanggau dan Waka Polres Sanggau KOMPOL Novrial Alberti Kombo ,dan Para Kapolsek jajaran Polres Sanggau.
IPTU Marianus sebelumnya menjabat sebagai KBO Sat Intelkam Polres Sanggau dan IPTU Robin Talib akan menjabat lsebagai P.S. Kasat Reskrim Polres Mempawah.
Kapolres sanggau dalam sambutanya mengata kan serah terima yang dilakukan dalam rangka
Pembinaan dan kepenti gan organisasi serta promosi anggota, guna meningkatkan kualitas kinerja kepolisian republik indonesia khususnya di Kepolisian Resor Sanggau,
Untuk itu perlu adanya langkah konkrit yang harus kita ikuti dan laksanakan sebagai wujud pertanggungjawaban tugas dari Pimpinan Kepolisian Daerah Kalimantan Barat yang salah satunya adalah dilaksankannya Serah Terima Jabatan .
Kapolres juga mengatakan,sebagai anggota Polri kita wajib mendukung kebijakan pimpinan Polri bertindak tegas dan tetap dengan tujuan menyukseskan keberhadilan dalam tugas pokok polri sebagai pelindung pengayom,pelayan masyarakat serta penegak hukum yang berkeadilan.
AKBP Suparno Agus Candra Kusumah juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek yang lama Iptu Robin Talib yang telah melak
sanakan tugasnya dengan baik,dan kepada pejabat baru harus dapat menyesuaikan diri dengan wilayah kerja yang baru sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik.