BAZNAS Sanggau Salurkan Beasiswa Rp500 Ribu untuk 167 Pelajar SD/MI, Bupati Apresiasi Kepedulian Lintas Agama

Editor: Admin

Foto Duduk Sebelah kiri : Ketua BAZNAS Sanggau Hamka Sukarti & Bupati Sanggau Yohanes Ontot.SUARASANGGAU
Sanggau (Suara Sanggau) – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sanggau menyalurkan bantuan beasiswa pendidikan kepada pelajar Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) dan santri pondok pesantren di Kecamatan Kapuas dan Mukok. Kegiatan penyerahan beasiswa berlangsung di Aula Lantai II BAZNAS Kabupaten Sanggau, Jalan Anggrek, Kelurahan Ilir Kota, Selasa (27/1/2026).

Sebanyak 167 pelajar dari 26 sekolah di dua kecamatan tersebut menerima beasiswa, dengan masing-masing siswa memperoleh bantuan sebesar Rp500 ribu. Program ini menjadi bagian dari upaya BAZNAS dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan bagi anak-anak dari keluarga yang membutuhkan.

Penyerahan beasiswa tersebut turut disaksikan Bupati Sanggau Yohanes Ontot, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sanggau Alipius, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sanggau Mad Rais, serta para guru agama dan ustaz pondok pesantren.

Ketua BAZNAS Kabupaten Sanggau, Hamka Sukarti, menegaskan bahwa program beasiswa ini tidak bersifat eksklusif bagi pemeluk agama tertentu.
“Beasiswa ini tidak hanya diberikan kepada pelajar Muslim saja, tetapi juga kepada pelajar non-Muslim. Kami tidak membeda-bedakan. Kami memastikan layanan BAZNAS bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat, termasuk mereka yang tidak memeluk agama Islam,” jelas Hamka.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sanggau, Mad Rais, menyatakan kesiapan pihaknya untuk terus bersinergi dengan BAZNAS. Menurutnya, program-program BAZNAS telah menyentuh seluruh lapisan umat di Kabupaten Sanggau.
“Tadi disampaikan bahwa beasiswa ini juga diberikan kepada pelajar non-Islam. Artinya, BAZNAS melayani seluruh umat. Kami siap berkolaborasi dengan BAZNAS dalam melayani masyarakat, khususnya terkait zakat, infak, dan sedekah,” ujarnya.

Bupati Sanggau Yohanes Ontot juga menyampaikan apresiasi tinggi kepada BAZNAS dan Kantor Kemenag Sanggau atas kolaborasi yang terjalin. Ia menilai kerja sama kedua lembaga tersebut sangat membantu masyarakat, terutama mereka yang menjadi sasaran program bantuan.
“Tadi saya mendengar program-program BAZNAS ini sangat banyak, mulai dari bantuan untuk pelajar, pembangunan rumah layak huni, hingga bantuan bagi pelaku usaha mikro dan kecil,” kata Ontot.

Menurut Bupati, bantuan-bantuan yang disalurkan BAZNAS tepat sasaran dan berdampak langsung bagi masyarakat yang membutuhkan. Dengan demikian, BAZNAS turut berperan aktif membantu Pemerintah Daerah dalam mengatasi persoalan sosial dan ekonomi di Kabupaten Sanggau.[Man]

Share:
Komentar

Berita Terkini